Kamis, 17 Juli 2008

Way Beyond A Rockstar......

"Is He like a rock star?"
"MORE than a rock star...better..!!"
"Way beyond a rockstar!!!"
"We love you..we love you!"

Itulah ungkapan sekelompok anak muda ketika ditanya oleh reporter televisi tentang kesan-kesannya menunggu dan melihat Bapa Suci ketika mengunjungi Kapel Mary MacKillop di Sydney dalam WYD 2000. Walaupun menunggu selama 5 jam, mereka merasa moment bertemu Bapa Suci walaupun hanya melihatnya dari jauh merupakan sebuah moment yang menakjubkan dalam hidup mereka.



Ratusan ribu kaum muda pejiarah dan ribuan warga Sydney hari ini bersama-sama menyambut kehadiran Bapa Suci secara publik. Konvoi dengan kapal dari Rose Bay hingga Barangaroo, sambutan dan pidato Bapa Suci kepada para pejiarah, tour dengan Popemobile merupakan moment yang ditunggu-tunggu ratusan ribu orang di Sydney dalam rangkaian Super Thursday di sore hari.



Dalam pidatonya kepada kaum muda di Barangaroo, Bapa Suci mengingatkan kepada kaum muda bahwa peradaban manusia dewasa ini terancam oleh perilaku kekerasan, konsumerisme dan juga perubahan iklim dunia. Dalam konteks itu pula beliau mengingatkan kaum muda pentingnya hidup beriman dan beragama.

"If God is irrelevant to public life, then society will be shaped in a godless image, and debate and policy concerning the public good will be driven more by consequences than by principles grounded in truth"
Dalam sambutannya kepada kaum muda ini, Bapa Suci secara khusus menyapa kaum muda dalam berbagai bahasa, dimulai dari Bahasa Inggris, Italia, Perancis, Jerman, Spanyol dan Portugis. Ungkapan khusus ini disambut dengan begitu antusias dari mereka yang tentunya menggunakan bahasa ibu dari bahasa-bahasa di atas.
Teks lengkap dari sambutan Bapa Suci bisa dibaca disini

Selesai memberi sambutan, dinyanyikan sebuah lagu yang sangat indah "The Servant Song", lagu yang bagi saya pribadi selalu menjadi inspirasi dalam perjalanan panggilan saya

Will you let me be your servant
Let me be as Christ to you
Pray that I might have the grace
To let you be my servant too

We are pilgrims on the journey
We are travelers on the road
We are here to help each other
Walk the mile and bear the load

I will hold the Christ light for you
In the night time of your fear
I will hold my hand out to you
Speak the the peace you long to hear.

I will weep when you are weeping
When you laugh, I'll laugh with you
I will share your joy and sorrow
Till we've seen this journey through.

Will you let me be your servant
Let me be as Christ to you
Pray that I might have the grace
To let you be my servant too



The Servant Song - Jeanne Cotter & David Haas


Bapa Suci memberikan berkat, dan lalu setelah theme song WYD 2008 dinyanyikan, Bapa Suci beranjak menaiki Popemobile ditemani sekretarisnya dan Kardinal Pell menuju St. Mary's Cathedral. Sepanjang jalan, kilatan lampu blitz, dan ribuan orang menyambutnya dan melambaikan tangan kepada Bapa Suci. Sebagian dari antara mereka adalah mereka yang mengelu-elukkan Bapa Suci ketika berkonvoi dengan kapal, dan setelahnya bergegas menuju jalan-jalan untuk menunggu lewatnya Popemobile.

Perdana Menteri Kevin Rudd menyebutnya "Voice of peace", "Voice of The Poor"
dan kaum muda di jalan-jalan Sydney beranggapan "He is more than a rock star!!"

A Star indeed......!


Bookmark Artikel Ini:
Digg Technorati del.icio.us Stumbleupon Google Share on Facebook! Reddit Blinklist Furl Spurl Yahoo Simpy

0 comments: