Jumat, 18 Juli 2008

The Greatest Story Ever Told....in Sydney

Sydney hari ini "disulap" menjadi sebuah panggung sengsara, menjadi sebuah Yerusalem. Tak tanggung-tanggung beberapa landmark di kota Sydney ikut "berpartisipasi" dalam proses Jalan Salib yang dilakukan dalam acara WYD 2008 Sydney sore tadi.

Kisah Sengsara dan Salib Yesus merupakan sebuah kontemplasi yang sangat mendalam bagi orang katolik. Kalau dalam WYD 2008 ini kisah ini kembali "dihidupkan" sebenarnya ini merupakan sebuah cara untuk mengajak kaum muda berdoa dan merenungkan imannya dan mengambil inspirasi dari kisah Yesus sendiri.

Ini adalah sebuah bentuk doa, kontemplasi, yang tentunya disertai harapan bahwa peristiwa Sengsara Yesus sungguh memberi makna hidup dan kebangkitan bagi iman kaum muda. Yang terjadi hari ini adalah bahwa ratusan ribu orang diajak untuk berdoa, dan meresapkan kisah hidup Yesus sendiri.

Video clip Sky News berikut ini bisa memberi gambaran kepada anda, apa yang terjadi jumat sore tadi di Sydney.



Kardinal Pell berharap bahwa Jalan Salib ini tentunya bisa memberi inspirasi bagi banyak kaum muda dan bagi mereka yang merasakan getaran religius yang bergema selama WYD 2008 ini.


Bookmark Artikel Ini:
Digg Technorati del.icio.us Stumbleupon Google Share on Facebook! Reddit Blinklist Furl Spurl Yahoo Simpy

0 comments: